anjing peliharaan yang cocok

4 Jenis Anjing Peliharaan yang Cocok Dipelihara di Rumah Kecil

Sebelum memelihara anjing, anda pasti memikirkan tentang jenis-jenis anjing peliharaan yang cocok dengan anda. Biasanya, orang cenderung mengutamakan untuk menyocokkan sifat dan karakteristik anjing dengan dirinya. Akan tetapi, mereka terkadang melupakan kebutuhan utama anjing, yaitu tempat tinggal. 

Bagi sebagian anjing, khususnya anjing dengan tubuh besar, berada di dalam rumah kecil akan membuatnya stres. Hal ini terjadi karena tidak ada ruang yang cukup bagi anjing untuk bermain dan berlarian. Oleh sebab itu, tidak semua anjing dapat dipelihara dalam rumah yang kecil. 

Apabila anda memiliki rumah yang tergolong kecil dan sedang memikirkan untuk memelihara anjing, kenali jenis-jenis anjing peliharaan yang cocok untuk anda dalam artikel berikut. 

Cihuahua

Anjing ini merupakan anjing yang populer di kalangan anjing rumahan. Secara umum, cihuahua masuk dalam salah satu ras anjing terkecil di dunia dengan bobot maksimal 3 kilogram dan tinggi maksimal 23 cm. Dengan tubuh semungil itu, tidak heran bahwa banyak pecinta anjing memeliharanya di dalam rumah. 

Secara kepribadian, cihuahua merupakan anjing yang lincah, kuat, dan aktif. Cihuahua juga tergolong ramah, pintar, cepat memahami sesuatu, dan menggemaskan pada manusia disekitarnya. Di samping kegemasannya, Cihuahua juga dapat menjadi galak saat ia dihadapkan dengan situasi asing, seperti kedatangan orang baru yang dicurigainya. Dengan begitu, Cihuahua juga seringkali disebut sebagai anjing kecil si penjaga rumah.

Pomeranian

Anjing ras pomeranian juga tak kalah populer dengan cihuahua. Di kalangan pecinta anjing, terutama yang senang memelihara di dalam rumah, pomeranian seringkali menjadi pilihan. Dengan tubuh yang tidak lebih dari 3 kilogram dan tinggi tidak lebih dari 50 cm, pomeranian dapat menjadi anjing yang tepat bagi anda yang memiliki rumah kecil. 

Bulunya yang lebat membuat pomeranian semakin cocok untuk berada di dalam rumah karena bulunya tidak akan mengenai alam bebas dengan semudah itu.

Poodle

Dengan bulunya yang keriting, anjing poodle banyak mengikat hati pecinta anjing. Konon, sebagian pecinta anjing memilih poodle sebagai anjing peliharaannya karena bulunya yang tidak mudah rontok dan tubuhnya yang kecil. Dengan begitu, poodle dianggap aman untuk dipelihara di dalam rumah. 

Selain itu, poodle juga merupakan salah satu anjing yang mudah dilatih. Oleh sebab itu, memelihara poodle akan semakin menyenangkan. 

Shih Tzu

Apabila anda menyukai anjing dengan bulu yang panjang menjuntai, anda akan menyukai Shih Tzu. Bulunya sangat halus dan dapat dihias seperti anda menghias rambut anak-anak. Tak jarang, bulunya juga seringkali masuk dalam kontes hewan peliharaan. 

Selain bulunya, shih tzu juga merupakan anjing berukuran kecil. Shih tzu dewasa rata-rata hanya memiliki berat 4-7 kg dan tinggi 25cm. Dengan begitu, shih tzu dapat dipelihara dalam rumah yang kecil sekalipun. 

Setelah mempertimbangkan jenis anjing yang cocok di rumah anda, anda juga harus mempertimbangkan hal lainnya sebelum memeliharanya. Pertama, makanan yang sesuai untuk anjing tersebut. Kedua, pastikan anjing mendapat vaksin lengkap agar tidak terjangkit penyakit. Untuk mendapatkan vaksin anjing, anda dapat datang ke dokter hewan terdekat atau memanggil layanan vaksin anjing ke rumah anda. Ketiga, kenali cara perawatan anjing dengan mengakses berbagai informasi di media sosial.

Kucing Hamil

Tips dan Trik Merawat serta Memelihara Kucing Hamil

Merawat kucing hamil harus lebih ekstra dibandingkan dengan merawat kucing lainnya. Pemilik kucing perlu memberikan perhatian lebih dan perawatan yang maksimal agar induk serta anaknya bisa selamat dan lahir dalam kondisi sehat.

Apakah Anda mempunyai kucing kesayangan yang sedang hamil? Jika iya, tentu Anda saat ini membutuhkan tips dan trik untuk merawat serta memelihara kucing hamil. Terlebih lagi jika Anda baru pertama kali mengalami situasi ini.

Tips dan Trik Merawat Kucing Hamil

Pilih Makanan yang Tepat

Pada awal kehamilan, berikan makanan kaya lemak guna mendukung produksi susu untuk makanan anak anaknya. Lakukan penggantian makanan kucing secara bertahap untuk mencegah gangguan pencernaan yang disebabkan perubahan makanan secara mendadak.

Jangan Biarkan Kucing Main di Luar Rumah

Tidak membiarkannya main diluar rumah atau dengan kucing lain dilakukan agar sang induk yang sedang hamil bisa terhindar dari berbagai penyakit menular. Selain itu, perubahan cuaca yang buruk juga bisa mempengaruhi kondisi kesehatannya.

Check-up Rutin

Anabul check-up untuk kucing yang sedang mengandung memang sangat penting dan tidak boleh dilewatkan. Dengan melakukan check-up rutin, Anda bisa memantau kondisi kesehatan induk serta anak anaknya selalu dalam kondisi sehat.

Melakukan Vaksinasi

Vaksinasi juga ditujukan untuk kucing yang sedang hamil. Untuk jenis dan kebutuhannya, Anda bisa meminta saran kepada dokter hewan agar mendapatkan vaksin yang sesuai dengan kondisi anabul.

Memberikan Perhatian kepada Kucing

Seperti yang dikatakan diawal, Anda wajib memberikan perhatian ekstra seperti mengelus kepalanya dengan lembut agar memberikan rasa nyaman. Jangan lupa, sediakan tempat tidur yang nyaman agar kucing terhindar dari stress.

Apa Saja yang Bisa Terjadi Selama Kucing Hamil?

Kehamilan kucing biasanya berlangsung antara 61 sampai 72 hari. Selama proses tersebut, kucing melewati beberapa proses seperti pada dua pertiga pertama kehamilannya tubuh kucing akan fokus mendapatkan lemak untuk anaknya. 

Cara terbaik untuk membantunya melewati proses itu adalah dengan memberikan nutrisi yang dibutuhkan induk untuk menambah berat badan yang dapat mendukung proses melahirkan serta menyusui dikemudian hari. 

Penambahan berat badan untuk kucing hamil juga tidak bisa sembarangan. Anda bisa mengkonsultasikan hal ini kepada ahlinya yaitu dokter hewan. Dengan adanya pengetahuan dari sumber terpercaya, Anda bisa mencegah penambahan berat badan yang tidak diperlukan induk kucing.

Jika Anda sedang mencari dokter hewan terdekat untuk melakukan pemeriksaan kondisi kesehatan kucing kesayangan, hubungi call center Pet Care yang menyediakan layanan dokter hewan ke rumah. Jangan lupa, kunjungi social media Pet Care untuk dapatkan informasi edukatif mengenai kesehatan hewan.

Kucing Sakit Gigi

Kucing Sakit Gigi? Kenali Gejala dan Cara Mengobatinya

Kucing adalah hewan yang bisa hidup bersama manusia sehingga tidak heran ada banyak kesamaan, salah satunya adalah kondisi kesehatan. Kucing rentan mengalami masalah kesehatan seperti terserang virus, penyakit mulut, penyakit mata dan sebagainya.

Sebagai penyayang hewan, tentu kita tidak menginginkan hal buruk terjadi pada kucing bukan? Maka dari itu, kali ini kita akan membahas salah satu penyakit yang bisa menyerang kucing yaitu sakit gigi.

Kucing yang mengalami sakit gigi harus segera melakukan pemeriksaan karena jika dibiarkan bisa saja menimbulkan masalah kesehatan lain dalam jangka waktu panjang. Berikut adalah gejala, penyebab dan cara mengobatinya.

Apa Penyebab Kucing Sakit Gigi?

Sakit gigi pada hewan biasanya diawali karena adanya peradangan pada gusi. Peradangan ini sebabkan oleh penumpukan sisa makanan di mulut anabul yang terkumpul kemudian menjadi tumpukan karang gigi.

Sama seperti manusia, karang gigi bagi kucing juga merupakan sumber bakteri yang menyebabkan masalah peradangan sampai infeksi pada mulut. Maka dari itu, disarankan saat memandikan anabul jangan lupa untuk menyikat dan membersihkan bagian gigi mereka.

Apa Gejala Sakit Gigi pada Kucing?

Hewan akan menunjukan perubahan perilaku saat merasa tidak nyaman dengan kondisi kesehatan nya. Perubahan perilaku ini bisa berupa berkurangnya nafsu makan dan energi bermain nya menurun. 

Sebagai pemilik hewan, kita harus pandai dan teliti saat anabul menunjukan perubahan sikap. Berikut beberapa gejala sakit gigi yang bisa kita amati.

  • Bau mulut yang tidak biasa
  • Sering menjatuhkan makanan saat mengunyah
  • Lebih suka makanan basah
  • Makan jadi lebih lambat
  • Terkadang sampai tidak mau makan makanan kering
  • Mengeluarkan air liur berlebihan
  • Gusi tampak merah dan bisa sampai berdarah jika kondisinya buruk

Bagaimana Cara Mengobati Masalah Gigi pada Kucing?

Sakit gigi pada dibagi menjadi beberapa jenis yaitu gigi patah, reabsorpsi gigi dan root abscesses. Ketika kucing menderita penyakit mulut, pengobatan paling tepat adalah melakukan konsultasi sekaligus memeriksa kondisinya dengan dokter hewan. 

Pengobatan sakit gigi pada kucing akan disesuaikan dengan tingkat keburukan kondisinya. Jangan ragu untuk menghubungi dokter hewan terdekat untuk melakukan konsultasi mengenai kesehatan kucing kesayangan Anda.

Anjing suka menggigit barang

Anjing Suka Menggigit Barang, Ini Cara Melatihnya

Anjing suka menggigit barang dan berakhir merusak barang-barang tersebut. Terutama pada anjing yang masih kecil, menggigit dan mengunyah barang akan terus menjadi kebiasaan apabila tidak dilatih. Lama kelamaan, anjing anda dapat merusak sebagian besar barang di rumah. Oleh sebab itu, cobalah untuk melatih anjing anda dengan mengikuti tips berikut!

Kenali Anjing Pada Benda Yang Dapat Digigit

Secara perlahan, anda dapat mengajarkan anjing tentang jenis-jenis barang yang dapat ia gigit. Untuk mengajarkan hal tersebut, anda harus menjauhkan anjing dari barang-barang rumah. Setelah itu, berikan anjing sesuatu yang dapat digigit, seperti mainan khusus anjing. Apabila ia berhasil memahami perintah, berikan hadiah kecil berupa makanan kesukaannya. Dengan begitu, anjing akan mampu mengerti dan membedakan sesuatu yang dapat digigit dan tidak.

Selalu Ingatkan Anjing Tentang Benda-Benda Tersebut

Seperti manusia, anjing juga membutuhkan waktu untuk merubah kebiasaan buruknya. Oleh sebab itu, anda harus membantunya untuk mengingat hal-hal yang boleh digigit. 

Secara berkala, ingatkan anjing dengan baik saat ia mulai menunjukkan perilaku menggigit barang. Bagi sebagian anjing, proses mengingatkan ini mungkin akan lebih lama. Akan tetapi, anjing akan dapat merubah kebiasaan buruk ini apabila terus menerus diingatkan. 

Konsisten Dengan Latihan

Saat memberikan pengertian tentang barang yang boleh digigit, berikan barang tersebut satu persatu. Seperti contohnya berikan satu mainan, berikan hal tersebut secara terus menerus agar ia memahami hal itu lah yang boleh digigit. Setelah anjing memahami satu barang, cobalah dengan barang lain yang dapat digigitnya. Jika anda hanya memberikan satu barang, anjing akan mudah merasa bosan dengan hal tersebut. 

Selain itu, latihan juga dapat diubah dengan cara lainnya. Sebagai contoh, anda dapat memberikan latihan melalui permainan di luar ruangan. Saat mengajak anjing anda jalan-jalan, anda dapat melemparkan suatu barang yang dapat ia gigit. Ajarkan anjing anda untuk mengambil barang yang telah dilemparkan tersebut dan kembalikan pada anda. Hal ini dapat anda ajarkan berulang-ulang. 

Cara Lainnya

Selama proses melatih anjing, anda juga dapat melapisi barang-barang di rumah dengan sesuatu yang tebal dan sulit digigit anjing. Dengan begitu, anjing tidak akan tertarik untuk menggigitnya. 

Apabila cara-cara melatih anjing di atas tidak berhasil, konsultasikan perilaku anjing anda pada dokter hewan terdekat. Anda juga dapat menggunakan layanan dokter hewan ke rumah dari Petcare.